KWh di Wisma Sarinah Pangkalan Kerinci Dipertanyakan

KWh di Wisma Sarinah Pangkalan Kerinci Dipertanyakan

Metroterkini.com - Saat dalam Operasi Bina Kusuma Siak 2016 di sebuah hotel mini, ditemukan tiga pasangan bukan suami istri dalam kamar wisma Sarinah di Jalan Koridor Langgam, KM II, Pangkalan Kerinci, Pelalawan, Riau. Saat razia para awak media melirik ada kilowatt Hour (KwH) Listrik BUMD Pelalawan yang mencurigakan.

Terlihat KWH ini satu namun pemakaian disalurkan ke komplek lokasi tersebut, penyambungan seperti ini sangat menbahayakan bagi pelanggan, karena rawan kebakaran.

Menurut warga disekitar lokasi wisma mereka melihat ada beberapa petinggi dari pegawai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pelalawan yang datang ke lokasi.  

Bersamaan itu juga operasi Bina Kusuma yang melibatkan personil seluruh fungsi baik satuan Reskrim, Intel, Shabara, Binmas, Lantas dan Provost, selain wisma mereka menyisir tempat - tempat yang diduga aktifitas mesum dan peredaran minuman keras, di Kota Pangkalan Kerinci.

Wisma Sarinah ini sering di razia namun mereka tidak jera-jera menampung pasangan mesum, walau telah berulang kali dirazia dan ditemukan pasangan dalam kamar, menurut saksi mata yang bertetangga dengan dengan wisma mereka bahkan banyak melihat pasangan mesum dibawah umur. 

Dari beberapa tamu wisma SR yang diperiksa polisi berhasil mengamankan tiga pasangan mesum ketika sedang di dalam kamar masing-masing berinisial TS bersama teman wanitanya Ml. Kemudian AG bersama dengan SK, serta HH dengan ME, langsung diangkut ke Mapolres Pelalawan.

Paur Humas IPDA M. Sijabat, Minggu 3/4/16) membenarkan razia dalam rangka Operasi Bina Kusuma tersebut. [basyar]

Berita Lainnya

Index