4 Nelayan Indonesia Ditahan Keamanan Malaysia

4 Nelayan Indonesia Ditahan Keamanan Malaysia

Metroterkini.com - Empat nelayan Indonesia kedapatan melanggar wilayah perairan Malaysia di dekat Penang. Mereka pun diamankan oleh otoritas maritim Malaysia.

Badan Penegakan Maritim Malaysia (MMEA) pada Minggu, 31 Januari sekitar pukul 14.00 waktu setempat, bergerak untuk menyita kapal yang dinaiki para nelayan Indonesia itu. Kapal tersebut mengangkut sekitar 100 kilogram ikan hasil tangkapan yang diyakini berasal dari perairan Malaysia.

Pejabat MMEA, Kamaruszaman Abu Hassan mengatakan seperti dilansir media Malaysia, New Straits Times, Senin (1/2/16), kapal tersebut pertama kali terdeteksi berada di sekitar 39 mil laut barat daya Pulau Kendi, Malaysia.

Dikatakan Hassan, nakhoda kapal dan tiga krunya telah dibawa ke Batu Maung LKIM Jetty untuk diinterogas. Keempat WNI tersebut berumur antara 25 tahun dan 30 tahun.

"Kapal tersebut pergi sejauh 36,4 mil laut di luar perbatasan Malaysia-Indonesia menuju barat daya Penang," ujar Hassan dalam statemennya, tanpa menyebutkan identitas keempat WNI tersebut. [dtc]

 

Berita Lainnya

Index