Metroterkini.com – Belakangan ini, hujan mulai sering turun membasahi bumi Indonesia.
Mengingat, lamanya musim panas dan kering yang melanda Tanah Air, maka kehadiran hujan merupakan berkah tak ternilai.
Namun female, untuk wanita yang mawas akan penampilan rambut, hati-hati, karena air hujan bisa membuat rambut jadi kering dan susah diatur.
Menurut Richard Marin, Penata Rambut Profesional, di Remington, AS, mengatakan bahwa musim dingin rentan membuat rambut kering dan mudah kusut.
Kondisi tersebut disebabkan karena peralihan dari udara di luar yang dingin dengan udara dalam ruangan yang cenderung hangat.
Marin menyarankan, supaya Anda lebih rajin mengaplikasikan kondisioner di musim dingin atau musim hujan.
Sebab, kandungan kondisioner yang berfungsi untuk melembabkan rambut, sangat baik untuk menyeimbangkan suhu ruangan di kulit kepala Anda.
Marin mengemukakan bahwa banyak kebiasaan mencuci rambut yang dilakukan wanita tapi memberikan dampak buruk.
Salah satunya adalah sering berganti-ganti jenis dan merek sampo.
Alasan umum yang diutarakan sejumlah wanita mengenai hal ini adalah sampo habis dan belum sempat membeli di gerai terdekat.
Menanggapi kondisi ini, Marin menganjurkan agar Anda jangan memaksakan diri untuk keramas dengan sampo lain. Sebab, cara tersebut bisa merusak kulit kepala dan tekstur rambut.
“Lebih baik bilas saja rambut dengan air tanpa sampo. Air sudah cukup untuk menghilangkan minyak berlebih pada rambut. Hal ini lebih aman ketimbang Anda menggunakan sampo yang tidak sesuai jenis rambut,” urai Marin.[fml]