10 Jasad WNI Korban Kapal Tenggelam Berhasil Diidentifikasi Lewat Foto

10 Jasad WNI Korban Kapal Tenggelam Berhasil Diidentifikasi  Lewat Foto

Metroterkini.com - 10 korban tenggelamnya kapal Warga Negara Indonesia (WNI) berhasil diidentifikasi oleh tim identifikasi kedokteran Selangor, Malaysia.
Dalam siaran tertulis yang dikutip dari viva, Minggu (6 /09/15) , Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) menyebutkan, 10 korban tewas teridentifikasi berkat foto-foto korban semasa hidupnya yang dikirimkan keluarga korban di Tanah Air. Selain itu, proses identifikasi juga dilakukan dengan mencocokkan benda-benda yang ditemukan dan masih menempel di tubuh korban.

KBRI di Malaysia mengatakan, proses identifikasi dilakukan di Rumah Sakit Ipoh, Selangor dan kantor KBRI di Malaysia. Sudah dua keluarga yang datang ke KBRI  di Malaysia, salah satu di antaranya dapat mengenali anggota keluarganya yang turut menjadi korban atas nama Ismadani. Sementara, hingga saat ini, KBRI mencatat sudah 62 WNI yang dilaporkan hilang oleh keluarga dalam tragedi kapal tenggelam itu.

Saat ini, tim SAR masih terus menggelar operasi pencarian dan penyelamatan. Sejauh ini, tim SAR Malaysia sudah mengerahkan tiga kapal APMM, tiga boat APMM, dua kapal Angkatan Laut Malaysia dan dua helikopter.

KBRI membuka posko informasi tragedi itu di RS Ipoh, bagi keluarga WNI yang ingin mengetahui informasi terkini dapat menghubungi hotline khusus KBRI di nomor +60193309114 dan +60193345114.[viva]

Berita Lainnya

Index