Pelatih Biliar Dijewer Gubernur Edy Akan Lapor ke Polisi

Kamis, 30 Desember 2021 | 19:33:29 WIB

Metroterkini.com - Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi merespons langkah pelatih biliar Tim PON Sumut, Khoiruddin Aritonang yang akan melaporkannya ke Polda Sumut. Pelatih yang akrab disapa Choki itu berencana melaporkan Edy yang menjewer dan menyebutnya "sontoloyo" kepada polisi. 

Hingga Kamis (30/12/2021), Choki belum membuat laporan tersebut ke Polda Sumut. Gubernur Edy merespons santai saat ditanya perihal rencana laporan polisi itu. 

"Apanya yang mau dilaporin, laporan itu kan ada syaratnya," kata Edy di rumah dinasnya di Medan, Kamis. 

Edy tidak mau terlalu banyak berbicara terkait masalahnya dengan Choki. 

Ia bahkan mengatakan, jika Choki benar-benar melaporkannya kepada polisi, maka jurnalis yang akan membelanya. 

"Kalianlah yang bela saya," jelas Edy. 

Sebelumnya, Choki, pelatih biliar yang dijewer Gubernur Edy berencana melaporkan aksi tersebut ke pihak kepolisian. Rencananya, Choki melaporkan aksi yang dinilai merendahkannya di hadapan umum tersebut ke Polda Sumut, Kamis (30/12/2021). 

"Besok buat laporan ke Polda Sumut," kata Choki melalui sambungan telepon, Rabu (29/12/2021).

Choki menilai, aksi Edy menjewer dan menyebutnya dengan kata "sontoloyo" adalah bentuk penghinaan. Apalagi hal itu dilakukan di depan umum. Sebagian besar yang hadir pada saat itu adalah para pelatih dan atlet peraih medali di PON XX Papua. 

"Dia sudah membuat perbuatan tidak menyenangkan," ungkap Choki. 

Choki mengharapkan pihak kepolisian menindaklanjuti laporan tersebut. 

"Kemudian harapan lainnya ya enggak ada lagi Gubernur Sumut yang tingkah dan perbuatanya seperti beliau," katanya. [**]
 

Terkini