Metroterkini.com - Petugas dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih melakukan penggeledahan di Bengkalis, Sabtu (30/11/2019). Kali ini, rumah seorang kontraktor, Alang di Desa Lubuk Muda Kecamatan Siak Kecil Bengkalis yang jadi sasaran.
Petugas KPK tiba di lokasi sekitar pukul 10.00 Wib menggunakan empat unit mobil Innova. Mereka langsung menyasar sebuah rumah Alang.
"Tadi sekitar pukul 10.00 menggunakan 4 unit mobil yang seperti (penggeledahan) di Bengkalis kemarin," ungkap Wan Sabri.
Dikatakan Wan, lokasi penggeledahan KPK itu merupakan rumah dan kantor seorang kontraktor.
Selama di lokasi penggeledahan, petugas KPK mendapat pengawalan dari pihak kepolisian bersenjata laras panjang.
Kepala Desa Lubuk Muda, Irawan membenarkan adanya penggeledahan salah satu rumah warganya. Menurutnya, rumah yang menjadi sasaran KPK itu merupakan rumah Kontraktor bernama Alang.
"Ramai (petugas). Kita tidak tahu masalahnya apa. Rumah itu tidak ada orang (kosong), orangnya tadi mutar-mutar saja, entah bagaimana lah itu, " terangnya.
Sejauh ini belum diketahui apakah penggeledahan jadi dilakukan, sebab rumah itu dalam keadaan kosong. [***]