Kejari Bangkinang Bidik Kegiatan ICON+ Diskominfo

Kamis, 16 Agustus 2018 | 16:05:35 WIB

Metroterkini.com - Kajari Bangkinang Kampar Riau dikabarkan sedang melakukan full baket terkait kegiatan Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Kominfo ) Kabupaten Kampar, terkait kegiatan yang bersumber dari APBD Kampar 2017. 

Hal tersebut diakui Kajari Bangkinang, Dwi Antoro, SH melalui Kasipidsus Ruly, SH melalui sambungan selulernya, Rabu (15/8/2018).

Kegiatan ICON+ yang bersumber dari anggaran APBD Kampar TA 2017 lalu sebesar Rp.3.528,000,000 (tiga milliar lima ratus dua puluh delapan juta rupiah). 

Sementara pihak Kejari Kampar melalui Kasipidsus Ruly, SH, enggan membeberkan siapa saja pihaknya yang sudah diperiksa terkait kegiatan ICON+ tersebut.

Ditempat terpisah Kepala Dinas Kominfo Kampar Arizon saat dihubungin metroterkini.com melalui sambungan selulernya membenarkan adanya surat pemanggilan kedua Stafnya oleh pihak Kejari Kampar tersebut.

Namun pihaknya mengakui itu kegiatan dimasa kepemimpinan kepala dinas sebelumnya. Namun sejauhmana prosesnya dia mengaku tidak mengetahuinya, Kamis (16/8/2018). [ali]

Terkini