Metroterkini.com - Lagi, kasus bunuh diri gegerkan wilayah Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Pasalnya usai sholat Jum'at (27/1) sekitar pukul 13.00 WIB warga Dukuh Kedung, RT 02, RW. 02 Desa Bringinan, Kecamatan Jambon, Kabupaten Ponorogo, digegerkan kasus bunuh diri.
Menurut Kasubag Humas Polres Ponorogo, AKP Sudarmanto, seorang nenek yang bernama Katiyem (70 th) warga setempat ditemukan meregang nyawa. "Pertama kali kematian Mbah Katiyem diketahui oleh cucunya sendiri yang bernama Toni yang masih duduk di Sekolah Dasar," ujar AKP Sudarmanto.
Lebih lanjut dia memaparkan jika cucu korban sewaktu mau ke WC mengetahui neneknya gantung diri dan sudah dalam keadaan meninggal. "Selanjutnya cucu korban memberitahukan kepada Endang Sutini dibantu warga lainnya kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Kades Bringinan, Lalu di laporkan ke Polsek Jambon," terangnya.
Setelah menerima laporan Kades Bringinan, menurut dia, pihak Polsek Jambon mendatangi TKP bersam tim olah TKP Polres Ponorogo dan Tim Medis dari Puskesmas Kecamatan Jambon. "Keluarga menerima kematian korban dan jenazah langsung diserahkan kepada keluarganya," tambahnya.
Jenazah Mbah Katiyem langsung dimakamkan di TPU Desa Bringinan. "Setelah serah terima jenazah, almarhumah Mbah Katiyem langsung dimakamkan di TPU Desa Bringinan," tandasnya. [nur]