Busana Hijab Motif Bordir Bunga Mawar di JFW 2017

Senin, 21 November 2016 | 00:00:16 WIB

Metroterkini.com - Mendengar tema yang diusungnya, sepintas Anda mungkin akan mengira bahwa sosok desainer yang juga merupakan dokter gigi ini akan menampilkan konsep koleksi yang nyaris sama dan standar seperti busana hijab kebanyakan. Namun, dari satu persatu deretan busana yang muncul di panggung mode Jakarta Fashion Week 2017 kemarin justru berkata sebaliknya.

Ya, Anggia Mawardi mampu menerjemahkan tema ‘Wild Rose’ yang diusungnya menjadi berbeda dari banyak busana hijab sejenis kebanyakan.

Koleksi busana hijab motif bordir bunga mawar milik Anggia Mawardi begitu memikat namun tidak ditampilkan secara berlebihan.

Kalimat Wild yang berarti liar dalam bahasa Inggris diinterpretasikan Anggia melalui palet warna-warni kontras seperti merah bunga mawar, biru elektrik, putih, biru navy, hitam dan abu silver. Sementara, rose yang berarti mawar dia aplikasikan pada motif dari kain batik Pekalongan serta kombiasi bordir Tasik yang begitu cantik.

Material bahan jacquard, tule dan sutra dikawinkan bersama siluet busana berpotongan H-line yang simpel minimalis dalam rancangan abaya. Nampak sesekali kerutan pada lengan model puff serta kerah yang menandakan koleksi ini sarat akan sentuhan klasik serta elegan.

Sebanyak 17 koleksi ‘Wild Rose’ Anggia Mawardi di Jakarta Fashion Week 2017 ini memiliki tema yang sama dengan presentasi mode dirinya di Paris Fashion Week Parade beberapa minggu lalu. Sangat menginspirasi bukan? [**]

Terkini