Metroterkini.com - Bupati Siak Alfedri di dampingi Kadis PMK Kabupaten Siak melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Agam. Kunjungan kerja tersebut dalam rangka menjaring Informasi peningkatan status kampung persiapan menjadi kampung definitif.
Pada kesempatan itu, Bupati Alfedri dan rombongan di sambut hangat Bupati Agam Andri Warman dan Sekda Kabupaten Agam di Kantor Bupati Kabupaten Agam Sumatera Barat, Senin (31/7/2023).
Kabupaten Agam sendiri telah mengusulkan 10 nagari di tahap I dan 13 Nagari di Tahap II untuk dimekarkan, Kementerian Dalam Negeri menyatakan 10 Nagari lengkap dan lulus secara administrasi yaitu Nagari Persiapan Nan limo, Kamang Tangah Anam Suku, Pauh Kamang Mudiak, Dalko, Koto Gadang, Sungai Cubadak, Durian Kapeh Darussalam, Salareh Aia Timur, Salareh Aia Barat,dan Salareh Aia Utara.
Bupati Agam Andri Warman mengucapkan selamat datang kepada Bupati Siak beserta rombongan. Ia mengatakan kunjungan ini, satu kehormatan baginya.
"Atas nama pribadi dan pemkab saya mengucapkan selamat datang Bupati Siak Alfedri beserta rombongan dari Kabupaten Siak, tentunya kunjungan ini menjadi suatu kebanggan bagi kami dan juga menjadi silaturahmi kita antara Pemerintah Kabupaten Agam dan Pemerintah Kabupaten Siak,"kata Andri.
Sementara itu, Bupati Siak Alfedri juga mengucapkan terimakasih atas sambutan yang begitu hangat oleh Bupati Agam beserta jajaran Kabupaten Agam.
"Alhamdulillah hari ini kami Pemerintah Kabupaten Siak melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Agam untuk belajar bagaimana Pemerintahan Kabupaten Agam memekarkan kampung-kampung yang ada disini dan di setujui Mendagri,"ucap Alfedri.
Berkaitan dengan kunjungan kerja ini, ia minta Kadis PMK dan camat, serta penghulu yang hadir hendaknya dapat mengikuti dan ngambil ilmunya dengan baik.
"Di Kabupaten Siak ada 6 Kampung dan 1 kecamatan yang akan kami mekarkan, jadi kami berharap dinas Pmk, camat dan penghulu benar-benar belajar bagaimana Kabupaten Agam berhasil memekarkan nagarinya," tutupnya. [Ibrahim]