Listrik Mati Total, Pengelolaan Islamic Center Rohul Dinilai Amburadul

Listrik Mati Total, Pengelolaan Islamic Center Rohul Dinilai Amburadul
Listrik Mati Total di Komplek Islamic Center Rohul

Metroterkini.com - Kondisi mesjid agung Islamic Center Rokan Hulu (Rohul), Provinsi Riau yang dulu menjadi terbaik se Asia Tenggara pada 2017 silam kini hanya tinggal nama. Mesjid yang menjadi ikon Kabupaten berjuluk Negeri Seribu Suluk itu, kini kondisinya sangat memperihatinkan.

Pasalnya, selain tidak seindah dulu kondisinya pun sudah mulai tak terawat. Mulai dari semrawutnya pengelolaan, kebersihan hingga lampu penerangan. Seperti halnya yang terjadi malam ini, tiba-tiba lampu Islamic Center mengalami mati total pada, Sabtu (5/2/2023) malam.

Hal tersebut menarik perhatian warga dan pengguna jalan yang melintas di komplek mesjid agung Islamic Center tepatnya di Jalan Tuanku Tambusai, Kota Pasir Pengaraian.

Dikutip dari akun Facebook Rizal Putra Tamrin tampak potongan video singkat yang memperlihatkan lampu Islamic Center mati total tanpa penerangan. Dalam video berdurasi 15 detik itu disertai keterangan menyebutkan kondisi lampu mati total.

Sementara itu salah seorang warga Pasir Pengaraian bernama Mira kepada www.metroterkini.com juga mengungkapkan hal yang sama.

Mira yang sedang nongkrong bersama temannya di sekitar kawasan bundaran Ratik Togak, Komplek Bina Praja Perkantoran Pemkab Rokan Hulu mengaku kaget melihat pemandangan yang tidak biasa itu.

" Sejak di bangun, lampu Islamic Center tak pernah mati total. Biasanya terus menyala 24 jam," tuturnya.

Lanjut Mira, harusnya pengurus Islamic Center bertanggung jawab dan memberikan klarifikasi kepada publik apa yang menjadi penyebab matinya lampu di komplek Islamic Center.

" Kalau seperti ini kita malu dengan tamu yang datang dari luar daerah," ucap Mira.

Sampai berita ini dipublish belum diketahui apa menjadi penyebab padamnya lampu dikomplek Mesjid Agung Islamic Center Rokan Hulu itu.[man]

Berita Lainnya

Index