Wujudkan Siaran Sehat, KPID Riau Kunjungi Swai FM Inhu

Wujudkan Siaran Sehat, KPID Riau Kunjungi Swai FM Inhu

Metroterkini.com - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Riau mengunjungi studio Swai FM, Jumat (24/9). Dalam kunjunungan itu, KPID Riau menggelar talk show dengan tema "Peran Media Dimasa Covid19".

Adapun yang menjadi narasumber pada talk show ini yaitu Ketua KPID Riau, Falzan Surahman dan Koordinator Bidang Kelembagaan KPID Riau, M Asrar Ruis.

Diawal pembicaraan, Ketua KPID Riau, Falzan Surahman menjelaskan, bahwa visi misi KPID Riau yang ingin mewujudkan sistem penyiaran yang sehat, adil dan berkualitas di Provinsi Riau.

Dengan tujuan memperkukuh integrasi nasional dan menjaga watak serta perilaku ciri bangsa yang beriman dan bertakwa serta mencerdaskan kehidupan bangsa.

"Pada masa pandemi ini banyak sekali media yang memberikan informasi seputar covid19, untuk mewujudkan visi misi KPID," kata dia.

Dalam kesempatan itu Falzan juga meminta media penyiaran agar menyaring dan memilih informasi sebelum diinformasikan kepada masyarakat.

"Informasi sekarang ini sungguh berlimpah ruah, sehingga harus disaring dan dipilih agar tidak terjadin kekacauan informasi," ujarnya.

Sementara itu, Koordinator Bidang Kelembagaan KPID Riau, Asrar menuturkan, bahwa media penyiaran di masa pandemi covid19 memiliki peran yang sangat penting untuk menyampaikan informasi, mengedukasi secara aktif dan masif terkait covid19 serta mengajak masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan.

"Selain tidak menyiarkan berita bohong atau hoaks, media juga harus memberikan informasi yang tidak menimbulkan kepanikan dan kegaduhan," tambahnya.

Sejalan dengan hal tersebut, Falzan menambahkan berita seputar covid19 yang disiarkan harus optimis.

Sesuai dengan Pedoman Pelaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 & SPS), agar masyarakat tetap semangat dan tidak putus asa dalam menghadapi pandemi covid19 ini.

Diakhir perbincangan, Falzan berharap Radio SWAI FM semakin tumbuh dan berkembang sesuai perkembangan teknologi saat ini serta menjadi rujukan informasi di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).

Menanggapi talkshow ini, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Inhu, Jawalter mengucapkan terimakasih kepada KPID Riau yang telah hadir memberikan ilmu seputar penyiaran sehat di masa pandemi covid19.

"Kami akan menerapkan hal tersebut. Tidak hanya di media penyiaran saja, akan tetapi akan kami lakukan juga ke media informasi yang dikelola Diskominfo Inhu," tegas Jawalter. [wa]

Berita Lainnya

Index