BPN Kampar Janji SHM Masyarakat Siap Akhir Juli

BPN Kampar Janji SHM Masyarakat Siap Akhir Juli

Metroterkini.com - Dalam pertemuan Kepala Desa bersama Perwakilan Niniok Mamak di lantai III Kantor Bupati Kampar, Selasa (9/7/2019) kemarin mempertanyakan hasil produksi kebun kelapa sawit yang akan diserahkan kepada masyarakatnya itu disetor kenegara atau kemana?

Hal disampaikan Kepala Desa Sinama Nenek kepada Pemerintah Kabupaten Kampar selaku perpanjangan tangan Pemerintah Pusat yang ada di Kampar Riau. 

Menurut BPN, melalui Kepala BPN Kampar Abdul Azis, sebelum terbitnya SHM, lahan masih dalam pengawasan perusahaan PTPN V dan itu perlu dikordinasi juga melalui kantor Pusat PTPN V Pekanbaru Riau. BPN juga berjanji akhir bulan Juli dipastikan semua sertifikat warga Sinama Nenek sudah bisa diterima.

Padahal sebelumnya Presiden Joko Widodo dalam hal ini telah memutuskan akan menyerahkan lahan seluas 2800 Ha yang selama ini dikuasai perusahaan BUMN sudah sekian puluh tahun lamanya. 

Pengembalian tanah tersebut juga atas persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham pada 29 Mei 2019, perihal persetujuan penghapus bukuan dan pelepasan aset tetap Kebun Sei Kencana dan Kebun Terantam. [ali]
 

Berita Lainnya

Index