Metroterkini.com - Perangkat pc alias komputer atau laptop yang kamu gunakan sehari-hari tentunya sangat penting untuk menunjang aktivitas kamu. Program dan aplikasi yang terinstal di pc kamu juga tentunya adalah aplikasi yang berguna untuk kegiatanmu.
Dilansir dari situs jalantikus.com, ternyata ada beberapa aplikasi yang sebaiknya enggak kamu instal di PC? Meski sekilas tampak berguna, enam aplikasi ini ternyata termasuk aplikasi 'terlarang' yang malah bisa merusak PC kamu.
1. CCleaner
Aplikasi yang satu ini sejatinya punya berbagai fungsi yang berguna untuk PC kamu. CCleaner bisa membantu kamu menghapus browsing history dan tab-tab terakhir yang masih terbuka, menghapus program atau aplikasi lama yang sudah enggak terpakai, serta membersihkan file internet yang sudah lama dan gak lagi terpakai.
Sayangnya, ada satu kekurangan fatal dari CCleaner. Sebagai bagian dari proses pembersihan pada disk, aplikasi ini menawarkan registry cleaner. Hal itu yang kemudian malah membuat PC jadi melambat. Bahkan, ada kasus di tahun 2017 lalu kala CCleaner malah membawa malware ke PC penggunanya.
2. iTunes
Kamu pengguna Mac pasti tahu dan pernah merasakan pengalaman gak mengenakkan kala menggunakan iTunes. Lalu untuk kamu pengguna Windows? Jika pada perangkat asli perusahaan aja kurang baik, rasanya gak perlu dipertanyakan lagi akan seperti apa jika iTunes digunakan pada perangkat PC dengan OS Windows.
Aplikasi iTunes sendiri memang gak membawa malware atau membahayakan sistem PC kamu, namun kamu gak akan bisa menikmati waktu mendengarkan musik dengan maksimal menggunakan aplikasi ini. Jika memang enggak bisa memenuhi hal itu, buat apa menginstalnya sebagai aplikasi musik di PC kamu, bukan?
3. Norton Anti-Virus
Norton sejatinya adalah salah satu anti virus paling populer. Sayangnya, isu yang beredar belakangan ini banyak menyebut anti virus buatan Symantec malah membuat perangkat PC jadi lemot alias melambat. Hal itu bahkan banyak disampaikan penggunanya melalui forum resmi norton.com.
4. WhatsApp
Sama seperti aplikasi-aplikasi perpesanan lainnya, WhatsApp juga menyediakan aplikasi yang kompetibel untuk perangkat PC kamu. Hal ini dimaksudkan agar kamu bisa menggunakan akun WhatsApp kamu di berbagai perangkat tergantung kebutuhan dan aktivitas kamu.
Sayangnya, penggunaan WhatsApp di PC malah menyulitkan penggunanya. Satu akun WhatsApp yang aktif di smartphone dan PC harus berada dalam satu koneksi internet atau WiFi yang sama. Belum lagi proses instalasi yang memakan ruang hingga 100 MB dan berbagai kekurangan lainnya yang membuat penggunaan WhatsApp di PC jauh dari kata nyaman.
5. Flash Player
Flash Player jadi salah satu aplikasi untuk PC yang sebaiknya kamu hindari alias jangan pernah instal. Sudah begitu banyak kasus keamanan perangkat PC yang terjadi akibat Flash Player. Bahkan di tahun 2015, aplikasi ini dinobatkan sebagai Most Exploited Product oleh Recorded Future akibat banyaknya bug yang ada di aplikasi ini.
6. Internet Explorer
Internet Explorer adalah browser legendaris yang sudah ada sejak era Windows 95. Meski kini Windows sudah memiliki Microsoft Edge, mereka masih menawarkan Internet Explorer yang dapat di-download. Jangan sekali-kali mencoba menginstalnya karena banyak pengguna yang sudah menyampaikan komplain atas beberapa fiturnya yang gak bisa digunakan.
Itulah 6 aplikasi 'terlarang' yang sebaiknya jangan kamu instal di PC. Bukannya berguna, aplikasi-aplikasi di atas malah akan bikin PC kamu jadi lambat. Bahkan, setelah melihat beragam sisi negatif di atas, bukan mustahil aplikasi-aplikasi tersebut juga membawa kerusakan pada perangkat PC kamu. [***]