Metroterkini.com - Kembali Bumi Reyog dirundung duka karena salah satu Pahlawan Devisa kelahiran Ponorogo, Jawa Timur tersebut meregang nyawa saat bekerja di Negeri Jiran Malaysia.
Kasubag Humas Polres Ponorogo, AKP Sudarmanto menjelaskan bahwa Sabtu (7/1/2017) sekitar pukul 09.00 Waktu Malaysia telah meninggal dunia TKI Malaysia yang bernama Aditya Bagus Wicaksono (27 th) yang bekerja di Dinas Pertamanan Pemerintah Diraja Malaysia.
Menurutnya, TKI tersebut merupakan warga kelahiran Dukuh Pucuk RT. 01, RW. 01, Desa Wagirlor, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo. "Informasinya almarhum meninggal dunia karena sakit kanker otak di rawat di salah satu Hospital atau Rumah Sakit Batu Pahat, Negara Bagian Johor, Malaysia," tutur AKP Sudarmanto, Senin (9/1).
Pihak juga menerangkan jika TKI tersebut sebenarnya sudah dirawat selama 3 minggu. "Tapi takdir berkata lain, Aditya Bagus Wicaksono akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya walaupun upaya medical sudah dilakukan," katanya.
AKP Sudarmanto menjelaskan juga jika Aditya sudah bekerja di Dinas Pertamanan Pemerintah Diraja Malaysia selama kurang lebih 8 Tahun. "Sedangkan jenazah diperkirakan tiba di Desa Wagirlor pada hari ini, Senin tangga 9 Januari 2017 sekitar pukul 15 00 WIB dan rencana jenazah dimakamkan di TPU Cangklong Bali Dukuh Pucuk, Desa Wagirlor," tandasnya. [nur]