Metroterkini.com - Pemerintah Provinsi Riau melaksanakan launching ivent pariwisata andalan Propinsi Riau di Kementrian Parawisata RI, Jum'at (27/5/16).
Dalam ivent ini, Gubernur Riau memperkenalkan potensi wisata Propinsi Riau, salah satunya seperti gelombang Bono, Bakar Tongkang, Pacu Jalur, Tour de Siak dan Gema Muharam di depan Menteri Pariwasata, Arief Yahya dan duta besar negara sahabat.
Dalam acara tersebut hadir beberapa bupati/walikota se Propinsi Riau, dan juga hadir beberapa kepala dinas di lingkup kabupaten/kota di Riau.
Menteri Pariwasata Arief Yahya mengungkapakan, wisata Bono adalah nama yg sangat bagus. Demikian juga Bekudo Bono terlalu panjang untuk penamaan sebuah ivent wisata karena orang luar susah menyebut nama itu.
Arief Yahya menambahkan, salah satu syarat untuk menjadi destinasi wisata utama harus berklas dunia, untuk itu di persilahkan kepada Gubrnur Riau untuk memilih salah satu wisata di Riau menjadi wisata andalan Propinsi Riau. [**]