Metroterkini.com - Keyboard sejatinya diciptakan tak sesuai dengan urutan abjad, namun secara tak sadar, pengguna keyboard tampaknya telah terbiasa menulis dengan urutan keyboard yang tak berurutan.
Tentunya diciptakannya papan keyboard dengan abjad yang tak berurutan bukan tanpa alasan. Terdapat alasan di balik pengaturan keyboard itu, sehingga memudahkan untuk pengguna mengingat dan terbiasa dengan keyboard itu.
Dilansir Okezone, Pada 1873, Christoper Latham Sholes dan teman-temannya menemukan mesin ketik pertama, namun mereka mendapat kesulitan dengan tombol-tombol yang berbenturan. Untuk mengatasi masalah itu, mereka akhirnya mengatur tombol sedemikian rupa, sehingga huruf-huruf yang sering digunakan dalam bahasa Inggris diletakkan berjauhan.
Menurut “1001 Fakta Sains”, ternyata penempatan yang dilakukan oleh Sholes dan teman-temannya terbukti berhasil, sehingga penempatan itu masih digunakan hingga saat ini, walaupun tak melulu digunakan mengetik dalam bahasa Inggris.[oze]