Fitur Baru Snapchat: Speed Modifiers

Fitur Baru Snapchat: Speed Modifiers

Metroterkini.com - Snapchat kedapatan fitur baru bernama Speed Modifier yang berguna untuk memodifikasi pembuatan video. Sesuai dengan namanya, fitur baru itu berfungsi untuk mengubah kecepatan video saat diputar. 

Speed Modifier terdiri dari beberapa pilihan. Pengguna bisa memperlambat kecepatan video dengan fitur “slow-motion”, mempercepat video dengan “fast-forward”, serta menampilkan video dengan urutan terbalik dari akhir ke awal menggunakan “rewind”.

Selain itu, TechChruch melaporkan bahwa Snapchat juga menambahkan kapabilitas 3D Touch untuk iPhone 6s dan 6s Plus. 

Pengguna bisa menekan pada halaman utama Snapchat untuk memunculkan dua pilihan: Chat With dan Add Friends. Pilihan ini akan memudahkan bila kita ingin mengirimkan video kepada teman atau ketika ingin menambah daftar teman.

Bulan lalu, Snapchat juga sempat memperbarui aplikasi dengan menambahkan fitur Snapchat Lenses. Fitur ini memberikan pilihan kepada pengguna untuk menambahkan tulisan dan gambar, seperti emoticon untuk mengedit foto dan video menjadi lebih unik dan menarik.

Dilansir CNN, aplikasi yang telah mengakuisisi Looksery dari Ukraina untuk tambahan fiturnya ini juga bisa mengubah foto selfie menjadi sebuah video animasi. Fitur-fitur inilah yang membedakan Snapchat dengan aplikasi pengedit foto dan video lainnya, seperti Instagram yang baru-baru ini juga meluncurkan fitur Boomerang untuk mengedit video.

Snapchat memang menjadi salah satu media sosial yang sedang naik daun. Snapchat juga menjadi wadah bagi anak muda untuk menuangkan kreativitas melalui fitur-fitur untuk mengedit foto dan video. 

Kini, para pengguna Snapchat bisa semakin leluasa untuk menghasilkan foto serta video konyol yang kemudian bisa mereka bagikan di jejaring sosial masing-masing.

Berita Lainnya

Index