Jelang Lebaran, Dinas PUPR Rohul Perbaiki 3 Titik Jalan Menuju Objek Wisata

Jumat, 21 April 2023 | 15:06:42 WIB

Metroterkini.com - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah Wilayah Satu kebut perbaikan jalan di dalam kota Jalan Lingkar Km. 4 Pasir Pengaraian dan akses jalan menuju destinasi wisata Cipogas, pemandian air Hapanasan dan Kahati jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah.

Pemeliharaan jalan ini rutin dilakukan tiap tahunnya menjelang memasuki hari-hari besar. Hal ini dilalukan sebagai upaya untuk meminimalisir angka kecelakaan yang di sebabkan karena kondisi jalan yang buruk.

Kepala Dinas PUPR Rohul, Anton Hasibuan, ST., MT melalui kepala Seksi UPTD Wilayah Satu Ardi Candra kepada metroterkini.com mengatakan selain untuk membuat nyaman para pengguna jalan juga menghindari tingkat kecelakaan.

" Perbaikan intensif dilakukan, agar kondisi jalan tetap terjaga baik dan nyaman bagi pengguna jalan yang melakukan liburan hari raya Idul Fitri," ujar Ardi, Jumat (21/4/2023).

Terpantau dilokasi kegiatan, UPTD Wilayah Satu PUPR Rohul sedikitnya menerjunkan tiga unit alat berat melakukan perbaikan jalan di tiga titik berbeda menuju akses destinasi wisata.

" Perbaikan jalan sengaja kami kebut pengerjaannya mengingat musim hujan, sehingga nantinya jalan bisa dilalui dengan mulus," pungkas Ardi.

Sementara itu, salah seorang pengguna jalan warga Desa Rambah Tengah Barat, Ucok memberikan apresiasi dan terima kasih kepada Dinas PUPR Rohul yang telah melakukan perbaikan rutin jalan menuju desanya.

Ia mengungkapkan, sebelumnya akses jalan ke desanya banyak berlubang dan mengalami kerusakan. Namun setelah dilakukan perbaikan oleh Dinas PUPR Rohul sudah bisa dilalui warga dengan mulus.

" Sebelumnya jalan berlubang dimana-mana dan sulit dilalui apalagi musim hujan, Alhamdulillah setelah diperbaiki kami bisa berkendara dengan aman," ucapnya.[man]

Terkini