AHY Bertemu Emil Dardak, Bahas Peta Pilkada 2020

Selasa, 26 November 2019 | 20:58:18 WIB

Metroterkini.com - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu dengan Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak. Pertemuan keduanya membahas peta Pilkada 2020 di Jawa Timur.

"Ada nanya-nanya. Jujur nanya-nanya, tapi baru singkat sih. Beliau menanyakan peta Pilkada," kata Emil saat ditemui di Hotel Shangri-La Surabaya, Selasa (26/11/2019).

Saat disinggung apakah membahas pencalonan tokoh Demokrat di Pilwali Surabaya, Emil tidak memberikan komentar. Menurutnya, pertemuan ini juga menyoroti bagaimana pihaknya tetap menjaga Jatim guyub rukun menjelang Pilkada Serentak 2020.

"He-he-he banyaklah pilkada, seru pokoknya. Nanti kita berharap menjadi ajang demokrasi yang sehat. Ajang demokrasi yang berkualitas," imbuh Emil.

Selain itu, Emil ingin pilkada di Jatim tidak dikotori dengan hoaks yang bisa memecah belah masyarakat. "Kita berharap tidak ada money politics, tidak ada hoaks," terangnya.

"Tidak ada isu yang memecah belah kerukunan masyarakat. Semua mengusung kualitas bukan hanya kampanye hitam dan tidak menghilangkan ciri Jawa Timur yang akan kita tunjukkan," sambung Emil.

Dalam kesempatan yang sama, Emil menyebut pihaknya dan Partai Demokrat akan bersinergi untuk membangun Jawa Timur. Hingga kini, pertemuan tertutup AHY dengan berbagai elemen Partai Demokrat Jatim masih berlangsung.

"Sebagai partai yang mengusung kami di pilgub kemarin, tentunya beliau berharap bahwa kita bisa saling mendukung. Bisa sinergis pemerintahan Jawa Timur ini harus bisa mencerminkan aspirasi dari masyarakat. Karena bagi Mas AHY, tentunya tidak hanya ingin mengantarkan, tapi juga ingin pemerintahan ini sukses menjaga apa yang telah dicapai oleh Pakde Karwo sebelumnya," pungkas Emil. [dtk-met]

Terkini