DPN Partai Gelora Lakukan Rakor dengan DPW Riau

Kamis, 21 November 2019 | 16:49:08 WIB

Metroterkini.com - Partai Gelora Indonesia Wilayah Provinsi Riau melakukan kordinasi dengan Dewan Pengurus Nasional, Partai Gelora Riau setelah pengurus daerah terbentuk di Kabupaten/Kota se-Riau.

Rapat Konsolidasi yang berlangsung selama 2 hari (19-20 Nopember 2019) dilaksanakan di EVO hotel Pekanbaru, dihadiri oleh Kepala Bidang Pembinaan Teritorial Sumatera Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Partai Gelora Indonesia Drs. H. Zahfan Badri Sampurno, Dewan Pendiri dan Pengurus partai Gelora Indonesia Wilayah Riau, serta seluruh fungsionaris Partai Gelora Indonesia Kab/kota se-Riau.

Zahfan Badri Sampurno yang juga inisiator Partai Gelora Indonesia, menyampaikan bahwa ide dan narasi Arah Baru Indonesia yang saat ini kita manifestasikan dalam salah satu platform di partai Gelora Indonesia.

Di kesempatan lain, Sekretaris partai Gelora DPW Riau yang juga calon Wakil Bupati Meranti, Iskandar, S.Si menjelaskan, bahwa rapat konsolidasi pengurus Partai Gelora Kab/kota se-Riau sebagai langkah menguatkan dan mengokohkan sistem organisasi Partai Gelora disetiap Kabupaten/Kota di Riau.

Ketua DPW Partai Gelora Indonesia Provinsi Riau, Nurdin, SE.Ak ketika dimintai tanggapannya tentang kesiapan Partai Gelora Indonesia Provinsi Riau dalam menatap Pilkada 2020, beliau menyampaikan telah memetakan beberapa kader potensial, untuk maju sebagai calon kepala daerah dibeberapa kab/kota. [chan]

Terkini