Metroterkini.com - Bertempat di halaman kantor Walikota Pekanbaru Riau digelar acara apel Deklarasi Pemilu Damai, Rabu (5/9/2018).
Walikota Pekanbaru, Firdaus, MT langsung memimpin upacara dan AKP Novaldi selaku Komandan Upacara, yang dihadir juga Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi, Wakapolresta AKBP Edi Sumardi, SIK, Damdim Pekanbaru, Danlanud Roesmin Nurjadin yang diwakili Kasipers, Kajari Pekanbaru diwakili Kasi Datun, Ketua KPU Kota Pekanbaru, Yelli Nofiza, Ketau Bawaslu Kota Pekanbaru, Indra Khalid Nasution, SH, Forkofimda, Organisasi dan Lembaga Swadaya Masyarakat.
Dalam Amanat Walikota Pekanbaru, menyampaikan Pemilu adalah sarana demokrasi dan untuk mencapai pemilu yang aman dan damai perlu kerjasama dari semua pihak.
Masih menurut Firdaus, antisipasi sejak dini dan berkoordinasi adalah langkah awal dalam mencegah tindak pidana pemilu. "Kita mengajak Polri untuk bekerjasama dengan penyelenggara pemilu secara bersama mengawal terciptanya pemilu yang aman pada tahun 2019," ujarnya.
Walikota Pekanbaru juga menghimbau kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat agar terselenggara pemilu khususnya di Kota Pekanbaru menjadi Kota yang aman, damai, sejuk dan kondusif tanpa adanya hoax dan fitnah.
"Mari kita hilangkan perbedaan antara kita dan mari tetapa menjaga persatuan dan kesatuan dan jangan menyebar berita Hoax," tambahnya.
Sebelum acara ditutup,acara dilanjutkan dengan pembacaan deklarasi Pemilu Damai yang di Pimpin Walikota Pekanbaru dan diikuti peserta apel deklarasi. [chan-rls]