Metroterkini.com - Dalam setahun masyarakat di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau selalu kebanjiran, apabila curah hujan tinggi dan meluapnya Sungai Batang Kuantan. Hal ini disampaikan masyarakat kepada Calon Wakil Gubernur Riau Edy Nasution saat kampanye dialogis di Desa Pulau Sipan, Kecamatan Kuantan Hilir Seberang, Jumat (16/3/2018) malam.
Wilayah yang sering dilanda musibah banjir dikatakan Marsalim, yaitu di Kecamatan Hulu Kuantan, Kuantan Mudik, Gunung Toar, Kuantan Tengah, Benai, Sintajo Raya, Kuantan Hilir Seberang, Kuantan Hilir, Inuman, Cerenti, Pagean.
"Setiap hujan berturut-turut selama 10 hari, banjir sudah pasti. Ketinggian air yang meluap dari Sungai Batang Kuantan bisa mencapai 2 meter lebih," kata Marsalim menceritakan.
Masyarakat dikatakannya terpaksa mengungsi di loteng rumah yang dibuat dari papan kayu. Transportasi masyarakat pun rata-rata di sini memiliki sampan. Transportasi ini yang digunakan kalau sudah banjir di Kuansing.
"Biasanya banjir di akhir tahun dan awal. Kebun dan sawah terendam, akibatnya ekonomi masyarakat pun jadi anjlok. Kita berharap jika duduk Syamsuar - Edy Nasution jadi Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, bisa mengatasi permasalahan banjir yang setiap tahun dirasakan masyarakat Kuansing," ujar Marsalim.
Masih dikatakan Marsalim, perlu adanya saluran drainase yang bisa mengalirkan air dari hulu ke hilir untuk mengurangi banjir tahunan yang terjadi di Kuansing. Selain itu juga turap di tepian Sungai Batang Kuantan yang mampu menahan luapan air sungai tersebut.
"Kalau ada drainase yang lancar, tentunya diharapkan mampu mengurangi banjir yang masuk ke daerah pemukiman mansyarakat. Juga turap yang mampu menahan luapan air Sungai Batang Kuantan," ungkap Marsalim.
Calon Wakil Gubernur Riau, Edy Nasution mengatakan, dirinya akan melakukan yang terbaik untuk masyarakat Riau, khususnya Kabupaten Kuansing. Ia pun akan melihat bagaimana kondisi anggaran nanti untuk dibagi ke setiap daerah di Riau.
"Kita tampung aspirasi masyarakat ini. Setelah saya dan Pak Syamsuar dapat memimpin Riau, tentunya setiap permasalahan yang sudah kita tampung selama kampanye ini akan dibahas dengan seluruh kepala daerah di 12 kabupaten/kota di Riau. Saya tak mau memberikan janji yang muluk-muluk, tapi bukti nyata yang bisa dirasakan masyarakat langsung," jelas Edy Nasution.
Usai kampanye dialogis di Desa Pulau Sipan, Edy Nasution merandai bersama ratusan masyarakat yang hadir malam itu. [**]