Resep Masakan Segar Setelah Lebaran, Sup Bakso Spesial

Sabtu, 08 Juli 2017 | 14:09:08 WIB

Metroterkini.com - BOSAN dengan makanan berlemak dan bersantan, masyarakat banyak mencari makanan segar menggugah selera makan. Ada makanan yang banyak diburu setelah Lebaran. 

Ketika Ramadan, orang cenderung mengonsumsi makanan manis terutama ketika berbuka puasa. Sedangkan makanan berlemak dan bersantan menjadi santapan utama ketika Idul Fitri, lepas Lebaran biasanya orang akan mencari makanan yang bercita rasa segar seperti Sup, Bakso dan yang lainnya. Berikut Resep Sup Bakso Spesial Pasca Lebaran.

Bahan-Bahan:

1. Siap kan wortel 250 gr
2. Kentang 250 gr
3. Daun sup dan Daun bawang secukupnya
4. Bawang goreng secukupnya 
5. Tomat 1 buah
6. Bakso Secukupnya
7. Air

Bumbu:

1. 3 siung bawang putih geprek
2. Lada bubuk
3. Kaldu ayam bubuk
4. Garam
5. Gula pasir
6. 1 sdm margarin untuk menumis, Bisa juga anda tambahkan jahe sesuai selera

Cara membuat:

Panaskan margarin,tumis bawang putih geprek sampai harum dan kekuningan.Angkat,sisihkan.
Rebus air sampai mendidih.Masukkan bakso,masak selama kurang lebih 3 menit.
Setelah itu,masukkan wortel dan kentang.Masak hingga setengah matang.
Masukkan bawang putih yang di tumis tadi.Biarkan beberapa saat supaya bumbu meresap di kuah sop.
Setelah itu tambahkan lada bubuk,kaldu ayam,garam dan gula pasir.Cicipi rasanya.
Jika rasanya sudah sesuai selera,bisa juga anda tambahkan kol.Masak hingga semua sayuran matang.
Terakhir masukkan Bawang goreng, daun bawang dan seledri juga potongan tomat agar sup terasa lebih segar.Masak sebentar saja.

Angkat dan sajikan, lebih nikmat lagi disajikan dengan sambal kecap atau sambal terasi. Hmmm nikmat dan segar, selamat mencoba. [na]

Terkini