Cara Mencuci Pakaian Berbahan Satin Agar Tidak Rusak

Kamis, 02 Februari 2017 | 00:00:00 WIB

Metroterkini.com - Mengenakan baju berbahan satin memang memberikan tampilan yang mewah dan super cantik. Sayangnya baju dengan bahan satin tak boleh dirawat sembarangan. Cara mencuci dan menjemur baju satin berbeda dengan baju-baju biasanya. 

Yang pertama harus kamu lakukan adalah memisahkan baju satin dengan baju berbahan lain. Ini untuk menghindari baju sobek karena gesekan dengan baju berbahan lain yang lebih kasar.

Mencuci pakaian yang terbuat dari bahan satin sebaiknya dicuci dengan tangan dan jangan dimasukkan ke dalam mesin cuci. Jika merendam juga jangan lebih dari 5 menit karena bisa merusak kain.

Selain itu kucek baju ini dengan lembut dan jangan digilas atau disikat karena bisa merusak pakaian.

Jika baju bernoda maka bersihkan noda terlebih dahulu dengan air hangat atau menggosoknya dengan spons basah, baru cuci seperti biasa.

Untuk deterjennya pilih yang cair atau yang mengandung pelembut.

angan dikeringkan memakai mesin pengering, sebaiknya diangin-anginkan saja dan hindari sinar matahari langsung.

Sebelum menjemur juga jangan memeras baju berbahan satin.

Untuk menyetrika bahan satin gunakan panas yang sedang. Beberapa baju jenis satin juga tak butuh disetrika, cukup digantung saja karena bahannya tidak kusut.

Setelah baju selesai disetrika simpan pakaian satin di dalam lemari yang kering dan sejuk. Hindari menyimpannya dalam lemari yang lembab karena bisa menyebabkan jamur.

Demikian sederet tips mudah yang bisa kamu lakukan untuk mencuci baju dengan bahan satin. Dengan mencuci sesuai petunjuk maka bajumu akan jauh lebih awet dan tak mudah rusak. Semoga bermanfaat! [vem-mer]

Terkini