Warga Betrok dengan Polisi, Polres Meranti Tambah Personil

Kamis, 25 Agustus 2016 | 00:00:09 WIB

Metroterkini.com - Guna mencegah bentrokan susulan antara warga Selat Panjang, Kepulauan Meranti, Riau dengan anggota Polres Kepulauan Meranti, Kepolisian Polda Riau dan Polda Kepri dikabarkan telah diturunkan ke lokasi penyerangan di Mapolres Meranti, Riau.

Informasi yang dihimpun, sejumlah personel Polda Riau dan Polda Kepri sudah dalam perjalanan laut menuju Selatpanjang, Meranti untuk mengamankan situasi yang kian memanas, paska tertembaknya seorang warga di halaman Mapolres Meranti saat bentrok.

Saat ini, massa masih berkumpul-kumpul di sekitaran halaman Mapolres Meranti. Anggota Polres dengan pakaian lengkap berjaga-jaga. Tak seorang pun boleh masuk ke dalam halaman Mapolres, paska satu orag tewas dan puluhan lainya terluka.

"Korban bukan saja warga, dari pihak polisipun ada yang luka," Jelas salah seorang warga di Selatpanjang, Kepulauan Meranti, Riau, Kamis (25/8/16)

Sempat beredar informasi bahwa akan ada serangan susulan oleh warga yang tak terima dengan tindakan aparat kepolisian, Smentar belum satu[un petinggi Mapolres meranti yang bisa dikonfirmasi.

Pada pagi Kamis (25/8/16) terlihat ribuan masyarakat Kepulauan Meranti, Riau mendatangi Mapolres setempat, lam bersitegang antara Polis dengan warga bentrokpun tak terelekkan, dilansir penyebabnya adala soal kematian seorang tersangka pembunuh oknum polisi yang terjadi di depan Hotel Furama, Selatpanjang, beberpa waktu lalu.

Pantauan media dilapangan awalnya ribuan masyarakat terlibat saling dorong saat demo dihalaman Polres Kepulauan Meranti sampai di depan Mapolres Meranti di Jalan Pembangunan Selatpanjang. Situasi terus memanas setelah keterangan resmi pihak Polres Meranti.

Emosi massa yang tak terbendung lagi mulai melempari Mapolres Meranti dengan batu dan berbagai benda keras lainnya. Polisi tak tinggal diam. Membalas serangan warga dengan tembakan.[basya]

Terkini