Metroterkini.com – Honda Mobil India mengabarkan sedang dalam pengembangan produk generasi terbaru Honda Brio. Produk ini natinya tidak hanya untuk konsumen India, tetapi juga untuk pasar global.
"Kami sedang dalam proses mengembangkan generasi Brio berikutnya. Ini adalah model global dan tidak eksklusif untuk India. Honda R&D sedang mengembangkan beberapa platform baru,” ujar Mr. Yolchiro Ueno, Presiden dan CEO Honda Mobil India, seperti dilansir Motorbeam.com, Sabtu (14/5/16).
Ueno melanjutkan, platform ini utamanya dikembangkan di Thailand, namun bekerja sama dengan Honda Jepang dan India. Pihak Honda India tidak banyak memberikan informasi, namun dikatakan bahwa pengembangan yang sedang dikerjakan lebih kepada standar keselamatan dan struktur utuh kendaraan.
Pihak Honda India mengharapkan, Honda Brio generasi terbaru ini akan mulai diproduksi pada Februari 2018, berlokasi di pabrik Greater Noida, India. Pengembangan bersama ketiga basis produksi tersebut (Thailand, Jepang, India), ditujukan untuk mengakomodasi permintaan konsumen seluruh dunia.
Di Indonesia, Honda Brio, khususnya Brio RS, yang baru saja mengalami penyegaran tampang dan teknologi CVT. Bukan hanya Brio RS, naik kasta juga diberikan kepada “mobil murah” Honda Brio Satya, di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016. [oto]