Metroterkini.com -Setelah Indonesia akhir tahun lalu, Toyota Kirloskar Motor (TKM), anak perusahaan manufaktur dan penjualan Toyota di India, meluncurkan Innova di India.
Mobil diberi embel-embel Crysta di belakangnya. Jadinya Toyota Innova Crysta, beda dengan nama Innova di Indonesia yang disebut Kijang Innova.
Innova di India pertama kali debut pada tahun 2004 lalu sebagai bagian dari program IMV (Innovative International Multi-purpose Vehicle) untuk negara-negara berkembang.
8 Tahun kemudian yakni Januari 2012, Toyota meluncurkan model penyegaran di Delhi Auto Expo dilansir Detikoto.
Sementara yang diluncurkan tahun ini adalah model generasi kedua. Toyota menggunakan mesin terbaru dan transmisi 6 percepatan. Baris kursinya sama seperti Indonesia yakni 3 baris.
"Innova sudah menjadi pemimpin pasar minivan di India selama 11 tahun, mobil ini akan mendefinisikan ulang arti canggih dan kekuatan," ujar TKM dalam sebuah pernyataan. [dtk]