Metroterkini.com - Tahun 2020 nanti, Jepang akan disibukkan dengan penyelenggaraan Olimpiade di Tokyo. Agar pengunjung atau turis senang berada di Jepang, produsen mobil akan memberikan pengalaman yang berbeda. Turis bisa mengelilingi Tokyo dengan mobil tanpa sopir!
"PM Shinzo Abe sudah mendeklarasikan harus ada mobil tanpa sopir sebelum Olimpiade dan kami harus mewujudkannya," ujar Chairman Japan Automobile Manufacturers Association Fumihiko Ike dalam konferensi JAMA di Tokyo Big Sight,dilansir Detik Kamis (29/10/2015).
Mobil otonom buat Jepang perlu karena selain untuk mengurangi kecelakaan dan membuat mobil yang memiliki emisi rendah, negara Jepang termasuk negara yang sedang mengalami fase aging nation, di mana penduduknya banyak yang menua.
"Nanti di negara Jepang akan banyak yang menua, akan banyak orang tua yang sulit untuk mengemudi. Jadi mobil tanpa sopir ini bisa menjadi alternatif transportasi publik bagi mereka," ujar bos Honda ini.
Jepang saat ini tengah melakukan setidaknya 9 proyek infrastruktur besar, dan dua di antaranya menurut Ike adalah proyek mobil otonom dan mobility yang kini tengah digiatkan produsen mobil.
Sementara itu di tempat yang sama, bos Toyota, Akio Toyoda menambahkan mobil otonom sebelum berkeliaran di jalanan harus memiliki aturan yang jelas. Utamanya soal lalu lintas.
"Di jalanan kan ada motor, sepeda, jadi bagaimana memberikan prioritas-prioritas bagi pengguna jalan. Aturan seperti itu harus ada," ujarnya.[dtk]