Metroterkini.com - Walau baru resmi bercerai dari aktor Okan Cornelius beberapa waktu yang lalu, Viviane telah menemukan rasa nyaman dengan sosok penyanyi Sammy Simorangkir. Keluarga keduanya pun juga menyambut baik hubungan keduanya.
"Masih damai-damai sentosa, baik-baik saja. Semua keluarga tetep menentukan ke kita, doain aja," ucap Sammy di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (16/09).
Sebagai dua insan yang sama-sama berasal dari dunia hiburan, Viviane dan Sammy sama-sama memiliki kesibukan sendiri-sendiri. Walau begitu mereka tetap berusaha meluangkan waktu untuk menjaga quality time dengan berkomunikasi. Sementara itu meski sudah cukup serius menatap hubungan, keduanya belum mau mengungkap secara pasti kapan menikah.
Viviane dan Sammy merasakan kenyamanan dalam diri masing-masing.Viviane dan Sammy merasakan kenyamanan dalam diri masing-masing."Kalau kira-kira (kapan menikah), banyak yang kira-kira. Kalau sudah pasti aja nanti baru kasih tau," ujar Sammy, Dikutip Kapanlagi .
Baru saja cerai tak lantas membuat Viviane trauma untuk berhubungan dengan laki-laki kembali. Sammy sendiri merupakan sosok yang menyenangkan dan tahu apa yang dimau oleh Viviane.
"Baik, doain yang baik-baik. Kalau ngomongin trauma, dia aja yang bikin aku nyaman," tandas Viviane. "Kalian bisa deskrisipkan sendiri nyaman kayak gimana, manusia punya," tandas Sammy.[kpl]