Metroterkini.com - Cara dapat uang dari TikTok Lite dan mencairkannya banyak dicari di tengah kondisi ekonomi yang tak menentu. Tiktok Lite adalah aplikasi Tiktok dengan ukuran yang lebih kecil atau ringan.
Sama seperti aplikasi biasa, aplikasi Tiktok Lite dapat diunduh di perangkat Android atau iOS. Menggunakan aplikasi ini pengguna bisa mendapatkan penghasilan hingga jutaan rupiah dengan menonton video atau mengajak teman.
Jangan heran jika nantinya kamu mungkin sering menemukan teman atau orang di media sosial mengundang kamu untuk menginstal aplikasi Tiktok Lite karena kamu bisa mendapatkan keuntungan.
Berikut cara dapat uang dari TikTok Lite dan mencairkannya:
Cara Menghasilkan Uang di Tiktok Lite
Event berhadiah uang dari Tiktok Lite tidak jauh berbeda dengan event yang terdapat di aplikasi Tiktok biasa. Pengguna dapat memperoleh uang dengan menyelesaikan misi.
Misinya adalah memposting atau menonton video, mengundang teman, atau memasukkan kode TikTok Lite orang lain untuk mendapatkan 100.000 poin yang didapatkan secara gratis.
Jumlah 100.000 poin saja sudah sama dengan Rp 10.000 dalam saldo Tiktok Lite. Untuk mendapatkan poin tersebut, pengguna hanya perlu memasukkan kode undangan Tiktok Lite.
Cara Menggunakan TikTok Lite
- Download TikTok Lite
Pilih menu Profil
Lalu pilih opsi Mendaftar
Kamu bisa memilih opsi media sosial apa yang ingin digunakan untuk mendaftar
Setelahnya isi data yang diminta
Proses pendaftaran TikTok Lite berhasil
Setelah berhasil, kamu bisa langsung dapat mengajak teman untuk mendapatkan reward koin
Cara Mengundang Teman di TikTok Lite
- Pilih menu Profil
Kemudian pilih menu dengan ikon Koin
Kemudian pilih opsi Cari Tahu
Salin kode undangan yang tertera
Pilih opsi Undang atau Invite
Bagikan kode undangan ke teman melalui media sosial untuk mendapatkan reward.
Cara Mencairkan Uang di Tiktok Lite
Opsi pertama untuk mencairkan uang di Tiktok Lite dapat dilakukan menggunakan rekening bank. Berikut ini adalah cara mencairkan uang di Tiktok Lite dengan rekening bank.
- Buka aplikasi Tiktok Lite
Pilih ikon koin dengan logo aplikasi Tiktok
Setelah itu, pilih jumlah yang akan dicairkan
Pilih tambahkan metode pembayaran, pilih rekening bank
Masukkan informasi seperti nama pemilik rekening, bank, nomor rekening, dan email
Semua kolom harus diisi, jika kamu hanya memiliki nama depan, Anda dapat mengisi nama belakang dengan spasi
Setelah itu, klik Tarik Saldo, lalu konfirmasi
Catatan: Biasanya jika penarikan dilakukan pada jam bank, saldo akan langsung masuk ke rekening. Namun, jika dilakukan pada tengah malam, saldo akan dikreditkan ke rekening setelah jam kerja. Selain rekening kamu juga bisa menggunakan e-wallet seperti OVO dan DANA. Caranya hampir sama dengan mencairkan lewat rekening bank. [**]