Pelaku Usaha di Meranti Diminta Vote Kopi Liberika di API 2021

Pelaku Usaha di Meranti Diminta Vote Kopi Liberika di API 2021

Metroterkini.com - Kopi Liberika asal Kabupaten Kepulauan Meranti masuk dalam nominasi kategori minuman tradisional pada ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun 2021 ini.

Berbagai cara pun dilakukan Pemerintah Daerah (Pemda) Kepulauan Meranti dalam meningkat hasil vote agar Kopi Liberika yang merupakan kebanggaan Kepulauan Meranti bisa meraih kemenangan dalam kategori minuman tradisional.

Salah satunya permintaan dukungan yang disampaikan Plt Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (DisperindagKop-UKM) Kepulauan Meranti Syahril Deli kepada pelaku usaha yang ada di Kabupaten termuda di Provinsi Riau.

Baik itu pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) ataupun industri kecil menengah (IKM).

"Kami meminta bantu semua pelaku usaha untuk memberikan dukungan Liberika mengikuti API dengan cara ngevote ketik SMS API 2C kirim ke 99386," terangnya.

Dimana diakuinya, bantuan vote tersebut sangat berpengaruh bagi kemenangna 'Kopi Liberika' untuk meraih kategori minuman tradisional pada API tahun ini.

Apalagi, hingga perolehan akhir September 2021 lalu, Kopi Liberika Meranti berhasil sudah menduduki posisi ke tiga dari 10 nominasi yang ada. [Wira]

Berita Lainnya

Index