Netflix Coba Paket Langganan Lebih Murah di Ponsel

Netflix Coba Paket Langganan Lebih Murah di Ponsel

Metroterkini.com - Pengguna Netflix bisa streaming di berbagai perangkat dan platform. Tapi kalau kalian tipe yang lebih sering menonton di perangkat mobile seperti ponsel atau tablet, Netflix kemungkinan akan menyediakan paket berlangganan yang lebih murah.

Paket berlangganan Mobile+, akan dibanderol USD 4,70 atau sekitar Rp 68 ribuan. Harga ini lebih murah dari paket Basic untuk semua perangkat seharga USD 6,70 (sekitar Rp 98 ribuan).

Di India, Netflix sudah menawarkan paket berlangganan khusus perangkat mobile yang lebih murah dari Mobile+. Namun, resolusi videonya diturunkan menjadi SD, sedangkan Mobile+ punya gambar berkualitas HD.

Seperti dikutip dari Ubergizmo, sesuai namanya, Mobile+ hanya bisa diputar di perangkat mobile yakni smartphone dan tablet. Tidak ada dukungan untuk bisa melihat di TV dan komputer. Strategi yang lebih murah ini mungkin akan menarik konsumen untuk mendaftar.

Sejauh ini, Mobile+ baru dijajal di India. Belum diketahui apakah Netflix akan memperluas ketersediaannya ke negara lain. Jika banyak peminatnya, mungkin saja Mobile+ bakal tersedia ke lebih banyak negara, termasuk Indonesia. [***]

Berita Lainnya

Index