Gubernur se-Sumatera Lakukan Pertemuan di Bengkulu

Gubernur se-Sumatera Lakukan Pertemuan di Bengkulu

Metroterkini.com - Pertemuan para kepala daerah yang secara resmi telah dibuka oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, selaku tuan rumah di kediamannya itu membahas lima isu, secara keseluruhan poin pentingnya meningkatkan perekonomian dengan cara memaksimalkan kerja sama setiap daerah melalui produk unggulan.

Hadir dalam pertemuan itu, Gubernur Riau Syamsuar beserta para Gubernur se-Sumatera di Provinsi Bengkulu, di Hotel Grace Bengkulu, Selasa (9/7/19). 

"Kita berharap hasil Rakor nantinya menjadi bahan untuk Sumatera mengahadap ke pusat dalam upaya peningkatan perekonomian nasional," kata Rohidin. 

Ada pun lima isu strategis yang dibahas nantinya dalam rakor tersebut yakni, pertama memaksimalkan konektivitas antara Pulau Sumatera dan Jawa. Kedua, konektivitas tol laut. Ketiga, konektivitas bagian timur dan tengah Pulau Sumatera. Keempat, Komoditas unggulan di Pulau Sumatera serta kelima kerjasama antar provinsi di Pulau Sumatera. 

Sementara Gubri Syamsuar sendiri berharap lima isu yang dibahas pada pertemuan tersebut akan dapat berdampak positip dengan Riau. Tentunya peningkatan kerja sama dalam berbagai bidang antar provinsi di Sumatera ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat. [mer]

 

Berita Lainnya

Index