Polres Siak Lakukan Aksi Solidaritas Tewasnya 5 Polisi

Polres Siak Lakukan Aksi Solidaritas Tewasnya 5 Polisi

Metroterkini.com - Insiden kericuhan di Mako Brimob, Selasa (8/5/2018) meninggalkan luka yang mendalam bagi seluruh elemen masyarakat Indonesia, khususnya Polri.

Pada Minggu (13/5/2018) Polres Siak dan jajaran beserta masyarakat Kabupaten Siak melaksanakan aksi solidaritas turut berduka cita atas gugurnya Bhayangkara terbaik Polri saat melawan aksi narapidana terorisme di Mako Brimob.

Aksi dilakukan didepan Istana Siak dan seluruh Polsek yang berada di Kecamatan di Seluruh Kabupaten Siak dengan membubuhkan tanda tangan pada spanduk turut berduka cita oleh Seluruh Personel Polres Siak dan Masyarakat Kabupaten Siak.

Tidak hanya itu puluhan papan bunga turut berduka cita dikirim dan dipampangkan di depan Mako Polres Siak dan Polsek Jajaran oleh Masyarakat yang merasakan duka yang mendalam atas peristiwa tersebut.

"Kami atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Siak turut berduka cita yang sedalam dalam nya atas gugur nya 6 orang Bhayangkara terbaik Polri Pada kerusuhan di Mako Brimob beberapa hari yang lalu" ujar Plt. Bupati Siak Drs.H.Alfedri,Msi.

Kapolres Siak juga menyampaikan bahwa aksi ini adalah bentuk rasa duka yang mendalam yang dirasakan Masyarakat Kabupaten Siak atas gugur nya 6 Bhayangkara terbaik Polri saat melawan terorisme,dan ini juga memberikan dukangan moril kepada Polri khususnya Polres Siak bahwa Masyarakat tidak takut dan percaya sepenuhnya kepada Polri untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat walaupun ada kejadian tersebut.[ril/ant]

Berita Lainnya

Index