Larang Mobil BBM Naik Roro ke Rupat, KSOP Dumai Keterlaluan

Larang Mobil BBM Naik Roro ke Rupat, KSOP Dumai Keterlaluan

Metroterkini.com - Kebijakan Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan Dumai melarang mobil truk tangki bahan bakar minyak (BBM) menyeberang dengan armada roll on roll off (Roro) ke Pulau Rupat sangat disayangkan.

Sebab, BBM salah satu kebutuhan masyarakat yang mendiami pulau di perairan Selat Malaka itu menjadi tanggungjawab pemerintah.

Ternyata macetnya pasokan BBM ke Pulau Rupat bukan masalah antrian, tetapi terkait dilarangnya mobil angkutan BBM nyeberang ke Pulau Rupat dengan Armada Roro yang ada.

Hal itu diakui Kepala Dishubkominfo Bengkalis Jaafar Arief saat dikonfirmasi wartawan diruang kerjanya, Senin (14/11/2016).

Menurut Jaafar, Kesyahbandaran Dumai saat ini melarang mobil pengangkut BBM nyeberang melalui armada penumpang ke Pulau Rupat. Alasannya demi keselamatan.

"Mereka menginginkan agar BBM diseberangkan dengan kapal khusus," ujarnya.

Sementara itu, Ja'afar menegaskan, untuk kapal khusus BBM ke Pulau Rupat belum memungkinkan, karena mobil angkutan BBM yang mennyeberang pada hari Sabtu dan Minggu hanya 2 hingga 3 unit.

"Kecuali setiap hari ada 20-30 unit yang nyeberang wajar. Sesuai dengan rencana sebenarnya kita hari ini akan melakukan rapat bersama KSOP Dumai, namun belum ada undangan. Kemungkinan besok, kita berharap larangan ini dicabutlah," pungkas Jaafar Arief. [rdi]

Berita Lainnya

Index