Jokowi Bahas Ekonomi Terkini dengan Para Bankir se-Indonesia

Jokowi Bahas Ekonomi Terkini dengan Para Bankir se-Indonesia

Metroterkini.com - Bank Indonesia (BI) bakal menggelar pertemuan tahunan bersama seluruh bankir se-Indonesia di Jakarta Convention Center (JCC) malam ini, Selasa (24/11). Acara tersebut juga akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Tirta Segara mengatakan pertemuan ini merupakan acara rutin yang dilakukan setiap tahunnya. Bahkan, tahun ini acara tersebut tidak hanya bertranformasi dengan perbankan tetapi juga melibatkan kementerian.

"Yang akan dibahas mulai kondisi perekonomian di tahun ini, tantangan, kebijakan yang akan diambil untuk menghadapi tahun depan, dan juga sasaran yang ingin dicapai," ujar dia di Gedung Bank Indonesia, Jakarta, dilansir merdeka Selasa (24/11/2015).

Menurut dia, pertemuan dengan para bankir ini juga memiliki sasaran dalam meningkatkan produktifitas dan efisiensi menjelang masyarakat ekonomi Asean (MEA) di awal tahun depan.

"Ada prinsip kebijakan terus sustainable. Jangan hanya jangka pendek tapi harus bisa jalan terus. Kedua, konsisten antar kebijakan, jangan tubrukan antara sektor riil dan moneter pusat dan daerah," pungkas dia. [mdk]

Berita Lainnya

Index