Metroterkini.com - Gubernur Riau Syamsuar mengatakan sejak awal kepemimpinannya ia, ingin menjadi program prioritas untuk diwujudkan Bank Riau Kepri menjadi Bank Syariah.
”Kami sejak awal memiliki komitmen ingin BRK dari konvensional dikonversi menjadi BRK Syariah. Tentu dengan Konversi BRK Syariah diharapkan memperkuat ekosistem ekonomi syariah. Seperti sektor makanan dan minuman halal, wisata ramah muslim, umkm dan pesantren, zakat, wakaf, infak dan sedekah,” ujar Gubernur Syamsuar pada acara peresmian Bank Riau Kepri Syariah, di Menara Dang Merdu BRK Syariah, Jalan Jendral Sudirman, Pekanbaru, Riau, Kamis (25/8/2022).
Lanjutnya, Lembaga keuangan khususnya bank memilik peran penting terhadap pergerakan roda perekonomian di daerah. Bank Riau Kepri Syariah diharapkan dapat membawa dampak positif pada seluruh aspek ekonomi dan sosial masyarakat serta menjadi lokomotif pertumbuhan ekonomi dan pembangunan dua daerah.
Bupati Siak Alfedri yang hadir pada saat itu mengucapkan selamat atas diresmikan BRK Syariah pada hari ini oleh wakil presiden Ma'ruf Amin.
“Kami atas nama pemerintah dan masyarakat kabupaten Siak mengucapkan tahniah dan selamat kepada BRK Syariah menjadi Bank daerah ke tiga setelah Aceh dan NTB yang di konversi dari Bank konvensional menjadi Bank Syariah,” ucap Alfedri.
Pemkab Siak termasuk pemegang saham di BRK Syariah memiliki harapan besar bagaimana kedepan BRK Syariah mendukung program pembiayaan bagi pelaku UMKM di daerah, termasuk menjadi trigger ekonomi agen perubahan pembangunan di daerah.
"Kita berharap dengan tagline dan spirit berkah untuk semua ini, menjadikan pemicu semangat baru di seluruh manajemen BRK Syariah, kedepan bekerja lebih keras diikuti dengan inovasinya. Agar BRK Syariah tetap mendapat tempat di hati masyarakat,” tutupnya.
Wakli Presiden Ma'ruf Amin mengatakan sebuah proses yang panjang konversi Bank Riau Kepri Syariah. Mengawali langkah bank riau kepri syariah kedepan setidaknya ada tiga hal yang ingin ia tekankan, salah satunya.
”Bank Riau Kepri Syariah harus hadir sebagai penyokong dan penguat pertumbuhan semua sektor ekonomi dan keuangan syariah di wilayah provinsi Riau dan kepulauan Riau,” ucapnya.
Pada kesempatan itu Wakil Presiden Ma’ruf Amin akan melihat program santri preuner yang ia canangkan beberapa waktu lalu. Salah satu Program santri preuner di Riau, ada di Pesantren Tekhnologi Riau. Para santri terlibat dalam pengelolaan sawit serta penanaman kecambah sawit. [Ibrahim]