Cara Sehat dan Simpel Dapatkan Manfaat Santan

Kamis, 16 September 2021 | 20:01:02 WIB

Metroterkini.com - Masa pandemi sudah berjalan lebih dari satu tahun. Sepanjang itulah orang-orang banyak menghabiskan waktunya di rumah.

Sebisa mungkin, mereka melakukan berbagai cara agar tidak merasa jenuh, entah dengan berkebun, berkreasi lewat masakan, mengasah keterampilan, atau hanya dengan rebahan.

Berbicara mengenai masakan, Anda mungkin melewatkan kreasi olahan makanan dengan santan. Baik yang sudah kehabisan ide maupun yang belum pernah mencobanya, tentu kreasi olahan sederhana ini bisa untuk dicoba.

Perlu Anda tahu, santan memiliki banyak kandungan nutrisi, mulai dari vitamin, mineral dan elektrolit. Manfaat santan kaya akan zat besi, 22% dari kebutuhan harian.

Selain itu santan juga mengandung magnesium, pospor, potassium, tembaga, selenium, seng, folat dan vitamin C. Juga sejumlah vitamin lainnya; vitamin E, K, thiamin, B16, niacin, kolin, asam pantothenic dan kalsium.

Berikut ini empat cara simpel untuk bisa mendapatkan manfaat santan.

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan dapat menyerap rasa kelapa dari santan. Sehingga menggunakan santan bisa menghasilkan tekstur lembut dari menu kacang-kacangan yang tengah Anda santap.

Kreasi sederhana ini tentunya sayang untuk dilewatkan. Cobalah mencampurkan santan ke dalam oats yang Anda dinginkan pada semalam agar mendapatkan kembali kesegaran makanan itu. Jika sedikit terlalu pekat, Anda bisa menggunakan setengah santan dan setengah susu almond.

Minuman Panas

Cara lain yang bisa lakukan adalah dengan memadukan santan ke dalam minuman favorit Anda, seperti kopi, teh, atau cokelat. Ketimbang mendapatkan rasa minuman yang membosankan, menambahkan santan menjadi cara tepat agar minuman tetap menarik.

Selain itu, santan bisa membuat minuman yang Anda santap setiap pagi atau malam itu menjadi lebih sehat.

Kue

Santan menjadi alternatif non-susu yang baik saat sebagai tambahan olahan kue. Anda bisa menggunakan santan untuk kue yang sedang dipanggang.

Jika resep kue membutuhkan lebih banyak krim, Anda juga bisa menuangkan lebih banyak santan. Namun, jika memerlukan susu rendah lemak, Anda bisa mencampurkan sedikit air ke dalam santan.

Frozen Drinks (Minuman Beku)

Santan bisa ditambahkan dalam hidangan minuman beku, seperti smoothie atau milkshake. Cara ini mampu menghasilkan hidangan terbaik dari minuman beku itu.

Anda juga bisa menyajikan hidangan minuman dingin, yakni memasukkan es batu, santan, serta bahan tambahan sesuai selera dan memasukkannya ke dalam blender.

Setelah mengetahui cara simpel di atas, Anda tak perlu bingung untuk mendapatkan santan. Membuat santan memang cukup sulit, yaitu harus memarut daging kelapa untuk kemudian memerasnya hingga menghasilkan santan.

Namun, ada cara yang lebih mudah karena kebutuhan santan bisa didapatkan melalui Sasa Santan. Santan kelapa produksi PT Sasa Inti merupakan cara praktis dalam mendapatkan kebaikan santan.

Sasa Santan merupakan satu-satunya santan yang mengandung omega-3 dan omega-6. Kedua zat ini Omega 3,6 diyakini memiliki segudang manfaat baik untuk tubuh, mulai dari membentuk sel, mengendalikan peradangan, mengurangi depresi, hingga menambah energi untuk beraktivitas.

Produk ini terbuat dari daging kelapa tua berkualitas sehingga tekstur, rasa, dan aromanya sama dengan santan peras.

Anda juga tidak perlu khawatir akan kolesterol saat mengonsumsi olahan berbahan dasar santan. Sebab, Sasa Santan dibuat dengan teknologi UHT tanpa bahan pengawet dan 0% kolesterol.

Untuk itu, jangan ragu memakai Sasa Santan dalam memasak makanan bagi keluarga. Karena Sasa Santan membuat kita dan keluarga tersayang bisa menikmati masakan bersantan yang praktis, enak, bernutrisi sehingga mendatangkan kebahagiaan yang baik untuk imun tubuh juga. [sumber]

Terkini