Metroterkini.com - Akibat hujan deras di sertai angin kencang, satu batang pohon kelapa menimpa tiang listrik dan menutup jalan provinsi di kilo meter 11 tepatnya di Desa Afia kecamatan Gunungsitoli Utara Kota Gunungsitoli Sumatera Utara, Jum'at (2/4/2021).
Akibat tumbangnya pohon kelapa dan satu tiang listrik menutup badan jalan dan membuat kemacetan dari dua arah. Untungnya tidak ada kendaraan yang tertimpa pada saat kejadian.
Petugas PLN dari kota Gunungsitoli bersama aparat kepolisian tiba di lokasi dan melakukan perbaikan, memotong batang kelapa dan dan memperbaiki jaringan listrik menggunakan mobil Derek.
Di himbau kepada warga yang sedang melakukan perjalanan supaya berhati- hati karna di prediksi masih terjadi hujan dan angin kencang hingga beberapa hari kedepan.
Di sepanjang jalan provinsi kiri kanan ribuan pohon kelapa tersusun rapi. Hal ini yang sering membuat jaringan listrik di kepulauan Nias sering terganggu akibat banyaknya pohon kelapa dan kayu di sepanjang laluan jaringan PLN di empat kabupaten, satu kota di Kepulauan Nias. [epianus]