Setelah LAM, Giliran Camat Koto Gasip Tagih Janji PT KTU

Ahad, 14 Februari 2021 | 19:09:09 WIB

Metroterkuni.com - Sebelumnya LAM Kecamatan Koto Gasib, kini giliran Camat Koto Gasip Dicky Sofyan, S.STP,  meminta kepada pihak perusahan Kimia Tirta Utama( KTU) Astra grup untuk menepati janjinya kepada masyarakat Kampung Pangkalan Pisang, Kecamatan Koto Gasip Kabupaten Siak Riau.

Masyarakat meminta kepada perusahan tersebut, untuk mengaspal jalan yang telah disepakati bersama sebelumnya. Hal tersebut dikatakan Camat Koto Gasip itu kepada metroterkini.com, melalui WhatsApp, Minggu (14/02/2021).

"Kita minta pihak perusahan agar menepati janjinya untuk mengaspal akses jalan masyarakat yang telah disepakati bersama pada tahun 2020 kemaren, supaya masyarakat bisa merasa puas dengan hasil kesepakatan tersebut," kata Camat Koto Gasip Dicky Sofyan.

Selain itu, Camat juga menjelaskan bahwa, sebelum ia menagih janji  PT. KPU sebelumnya telah berjanji kepada masyarakat terkait pengaspalan jalan. Janji tersebut disaksikan Pemerintah Kecamatan, Penghulu Pangkalan Pisang, Kapolsek bahkan anggota dewan Siak, dan masyarakat sekitar jalan tersebut.

Terkait persoalan janji perusahaan kepada masyarakat, menurut Camat sudah dua kali melakaukan mediasi. Alhasil dari mediasi yang kedua itu, bahwa perusahan tersebut akan melaksanakan proses pengaspalan pada bulan Maret  2021. 

"Harapan saya, semoga perusahan bisa segera mungkin melaksanakan pengaspalan jalan tersebut, sesuai dengan janji yang telah disepakati bersama sebelumnya. Masyarakat Kampung juga diharapkan bisa bersabar menunggu sampai jalan tersebut dibangun," tutup Camat. [Ibrahim]

Terkini