DLH dan Warga Kota Kisaran Barat Goro Massal

Kamis, 19 November 2020 | 18:19:53 WIB

Metroterkini.com - Warga Kecamatan Kota Kisaran Barat bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan melakukan gotong royong massal di jalan Pondok Indah, Lingkungan Vl, Kelurahan Sei Renggas, Kamis (19/11/2020). 

Dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan, Agus Jaka Putra Ginting mengatakan, hari ini Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Asahan bersama Camat, Lurah dan LPM Kelurahan Sei Renggas melakukan gotong royong.

Dimana, gotong royong tersebut bertujuan untuk mengantisipasi maraknya pembuangan sampah liar.

Ia menduga, sampah-sampah yang menumpuk di Lingkungan Vl, Kelurahan Sei Renggas tersebut dibuang sembarangan oleh warga.

Maka dari itu, melalui kegiatan gotong royong ini, ia menghimbau kepada masyarakat agar tidak lagi membuang sampah di areal yang bukan merupakan tempat pembuangan sampah.

Kegiatan tersebut turut di hadiri Camat Kota Kisaran Barat, Lurah Sei Renggas, Babinsa, Bhabinkamtibmas, para Kepala Lingkungan, LPM dan masyarakat Kelurahan Sei Renggas. [Tums]

Terkini