PKB Komitmen Dukung Alfedri-Husni di Pilkada Siak 2020

Rabu, 29 Juli 2020 | 14:43:33 WIB

Metroterkini.com - Ketua  Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Siak, Mukhtarom siap menangkan pasangan Alfedri-Husni di Pilkada 9 Desember 2020 mendatang. 

Hal tersebut ia sampaikan saat penyerahan Surat Keputusan (SK) dukungan Paslon ini untuk melaju di Pilkada Siak 2020, Jumat malam (16/7/2020) kemaren.

"Menurut nya, ia sudah cukup lama mengenal sosok Husni Merza, dimana mereka sama-sama aktif di berbagai lembaga keagamaan, apalagi Husni dikenal masyarakat Siak sebagai pendakwah," ujarnya.

Selain itu, Ia akan terus menjalin koordinasi dengan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Riau selaku perpanjangan tangan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) di Riau.

"Kami pasti akan mengikuti arahan dan petunjuk partai, Kalau tekad kita sudah bulat, kita tak mungkin berkaki dua, tiga, apalagi empat. Yang penting berjuang bersama, tidak masalah kalah atau menang. Yang penting kami harus serius memenangkan Paslon ini," jelasnya

Tambahnya, apalagi Ketua DPW PKB Riau, Abdul Wahid, berulang kali mengingatkan pengurus di kabupaten kota untuk menjadi partai yang komitmen, tidak boleh plin plan serta terus menjalan amanah partai.

"Kami sangat patuh pada partai, calon yang kami dukung adalah orang yang sudah sah dan direstui DPP, para kyai-kyai juga sudah mendoakan perjuangan kita. Insya Allah nanti kita bisa bersama-sama menyaksikan pelantikan pasangan ini," pungkasnya.

Sementara itu, Bakal Calon Bupati Siak, Alfedri menceritakan selama ini ia selalu berkeliling kampung di Siak dan mengunjungi sejumlah pondok pesantren yang ada di Siak ini.

"Saya selalu disarankan para kyai supaya bisa mendapatkan dukungan dari PKB untuk maju kembali di Pilkada Siak 2020, atas saran para kyai itu, saya yakin untuk bersama PKB pada Pilkada tahun ini," tegas Alfedri.

Pada penyerahan SK dukungan tersebut, juga hadir Ketua Dewan Syuro PKB Riau KH Abdurrahman Qoharuddin, Sekretaris DPW PKB Riau Ade Agus Hartanto, anggota DPRD Riau dari PKB Dani M Nursalam dan sejumlah pengurus DPW PKB Riau dan DPC PKB Siak. [ibrahim]

Terkini