Polresta Tangerang Amankan Lokasi Kunjungan Mendag

Senin, 29 Juni 2020 | 17:59:22 WIB

Metroterkini.com - Jajaran Polresta Tangerang Polda Banten mengamankan lokasi kunjungan Menteri Perdagangan RI Agus Suparmanto dalam rangka ke PT Torabika Eka Semesta Ground II, Selasa (30/6/2020).

Tepatnya di Jalan Raya Serang Km. 12,5 Desa Bitung Jaya Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.

Kunjungan Menteri Perdagangan RI dalam rangka pelepasan ekspor ke 4.000 Mayora Grup periode bulan Juni 2020 dengan tujuan Timur Tengah.

Kapolsek Cikupa Kompol Budi Warsa mengatakan, sedikitnya 100 personil gabungan diterjunkan dalam pengamanan lokasi kunjungan Menteri Perdagangan RI tersebut.

"Untuk pengamanan lalu lintas dan pengamanan lokasi kunjungan Bapak Menteri Perdagangan RI kami dibackup oleh rekan-rekan TNI dari Kodim 0510/Tigaraksa dan Koramil 04 Cikupa," kata Kapolsek.

Kompol Budi menjelaskan, selain pengamanan lokasi kunjungan, pihaknya juga memastikan bahwa protokol kesehatan telah diterapkan di tempat tersebut. Seperti ketersediaan tempat cuci tangan, dispenser hand sanitizer serta tanda physical distancing.

"Kami sudah menyaksikan langsung bahwa PT Torabika Eka Semesta telah menyediakan sarana pendukung penerapan protokol kesehatan dengan menyediakan bilik Disinfektan, hand sanitezer dan ruang jaga jarak. Protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran wabah COVID-19 telah dijalankan di pabrik tersebut," ujar Kapolsek.

Dalam kegiatan ini, tampak hadir Kapolresta Tangerang Polda Banten Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi, Kasdim 0510/Tigaraksa Mayor Arh I Wayan Karyana, Sekjen Kementerian Perdagangan RI Suhanto dan jajaran Direksi PT Torabika Eka Semesta.  [sjah]

Terkini