Musim Mas Tanam Sawit di Lahan Kuburan Tua Desa Pesaguan

Ahad, 28 Juni 2020 | 11:42:27 WIB

Metroterkini.com - Tokoh masyarakat desa Pesaguan, Kecamatan Pangkalan Lesung, Pelalawan, Riau, Rusli, terus bersuara terkait PT Musim Mas tanam sawit hingga kepinggir sungai. 

Setelah melakukan cek lapangan tepatnya kesungai Napu kini Rusli melanjutkan tour kontrol di lingkungannya itu hanya disekitar desanya.

"Saya temukan jangankan sungai kuburan tua (TPU) lama saja ditanam sawit, jaraknya 2 meter saja, bahkan kampung lama kosong sekarang karena berada didalam kebun sawit Musim Mas," katanya. 

Dikatakan Rusli dahulunya ada sekira 7 kuburan lama dilokasi itu, namun karena katanya ditengah HGU Musim Mas kuburan tak bisa ditambah lagi, bahkan kini karena kebakaran dilahan itu saat akan ditanam sawit beberapa tahun sebelumnya, kuburan umum tua tersebut tinggal satu.

"Setelah lahan itu terbakar kuburan tinggal satu," katanya. 

Ketika ditanya apakah tidak takut dituntut karena menurut humas PT Musim Mas menyatakan tidak pernah merusak Daerah Alira Sungai (DAS), Rusli menjawab "silahkan".

"Saya tak akan berani buat berita bohong, kalau tidak kelapangan," kata Rusli.

Kini Rusli sedang memantau 4 sungai lainnya yang berada didalam kawasan HGU Musim Mas.[jho]

Terkini