Ops Ketupat 2020, Ini Titik Pos Penyekatan Polresta Tangerang

Selasa, 28 April 2020 | 20:39:30 WIB

Metroterkini.com - Operasi Ketupat Kalimaya 2020 secara resmi diberlakukan secara nasional selama 37 Hari, terhitung mulai tanggal 24 April 2020 dan akan berakhir pada tanggal 31 Mei 2020.

Pada kegiatan Operasi Ketupat 2020, Polresta Tangerang Polda Banten mendirikan enam pos penyekatan dan tiga pos pengamanan.

“Di Pos penyekatan, anggota siaga 24 jam memeriksa dan mengantisipasi masyarakat yang akan mudik,” terang Kapolresta Tangerang Kombes Pol H. Ade Ary Syam Indradi, Selasa (28/4/2020) dini hari.

Pos penyekatan, lanjutnya, berfungsi menghalau masyarakat yang menggunakan berbagai macam jenis kendaraan agar tidak mudik.

Adapun enam lokasi Pos penyekatan diantaranya berada di Tanara, Kedaton, Balaraja Timur, Balaraja Barat, Jayanti dan Citra Raya. Sedangkan 3 pos pengamanan yaitu Mardigrass, Kuta Bumi dan Solong.

Di jalan tol, lanjut Ade, penjagaan berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya. "Penjagaan juga dilakukan di jalan arteri atau jalur non–tol,"

Ade menegaskan, untuk saat ini mudik dilarang sehingga dia mengajak masyarakat menunda keinginan untuk mudik. "Tunda mudik, daripada nanti dijaga petugas dan diminta putar arah atau diminta kembali," tandasnya. [sjah]

 

Terkini