Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Daerah di Asahan Banjir

Rabu, 29 Januari 2020 | 18:21:41 WIB

Metroterkini.com - Curah hujan yang tinggi mengakibatkan sebagian desa yang ada di Kabupaten Asahan mengalami banjir, seperti yang terjadi di Kecamatan Buntu Pane.

Sebanyak enam desa yang berada di Kecamatan Buntu Pane terdampak banjir, yaitu Desa Ambalutu, Prapat Janji, Buntu Pane, Karya Ambalutu, Mekar Sari dan Desa Sei Silau Timur.

Ketinggian air mencapi 10 hingga 100 cm yang mengakibatkan aktivitas masyarakat terganggu akibat banjir tersebut.

Saat dikonfirmasi melalui pesan Whatsapp, Camat Buntu Pane Erric Yudhistira Nugraha membenarkan bahwa ada beberapa titik yang terserang banjir di wilayah Kecamatan Buntu Pane, Rabu (29/1/2020).

"Ya benar, ada enam desa yang terkena banjir saat ini, rata-rata ketinggian air mencapai 10 cm - 100 cm", ungkapnya.

Erric juga menerangkan bahwa saat ini pihaknya telah melaporkan hal tersebut kepada pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Asahan untuk penanggulan selanjutnya.

Kemudian, Erric juga menghimbau kepada masyarakat Kecamatan Buntu Pane agar berhati-hati dan selalu waspada terkait banjir susulan. (Tums)

Terkini