Metroterkini.com - Kerukunan Keluarga Kisaran (K3) DPW Sumatera Utara menggelar perlombaan layang-layang dengan memperebutkan piala Bupati Asahan tahun 2019 di Alun-Alun Rambate Rata Raya Kisaran, Asahan, Minggu (17/11/2019).
Ketua panitia, Legimin Roy pada laporannya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Asahan yang telah membantu dan mensuport kegiatan lomba layang-layang pada hari ini.
Legimin juga menjelaskan bahwa peserta yang mengikuti lomba layang-layang ini sebanyak 132 orang peserta.
Kemudian, dalam sambutannya, Bupati Asahan, Surya menyampaikan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk positif dalam melestarikan olahraga tradisional yang ada di Kabupaten Asahan.
Olahraga tradisional ini beragam, seperti layang-layang, engrang, terompah panjang, gobak sodor dan lainnya yang dapat menjadi daya tarik tersendiri.
Surya juga mengatakan olahraga tradisional ini sudah mulai luntur keberadaannya. Hal itu diakibatkan, minimnya jumlah praktisi dibidang olahraga tradisional mengakibatkan kurangnya informasi tentang olahraga tersebut.
Selain itu, kata tradisional yang membuat masyarakat mengartikannya kuno dan dianggap tidak keren.
Maka dari itu, kegiatan lomba Layang-layang ini merupakan salah satu langkah untuk melestarikan dan memperkenalkan olahraga tradisional yang ada.
"Saya berharap melalui kegiatan ini akan lahir bibit-bibit atlet dari Kabupaten Asahan yang nantinya akan mengharumkan nama baik daerah di kancah nasional", harapnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Asahan bersama tamu undangan menaikan layang-layang menandakan lomba layang-layang resmi dibuka.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, perwakilan Kajari Asahan, Wakapolres Asahan, perwakilan Dandim 0208 Asahan, Ketua TP PKK Kabupaten Asahan, pengurus K3 DPW Sumut, OPD, Camat se Kabupaten Asahan dan tamu undangan lainnya. [tums]