DPRD Bengkalis Gelar Rapat Paripurna Bentuk Fraksi

Selasa, 17 September 2019 | 14:29:25 WIB

Metroterkini.com - Setelah menggelar Rapat Paripurna Pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kabupaten Bengkalis periode 2019-2024, Senin (16/9/19) pagi,sekitar pukul 09.00 WIB di Gedung Cik Puan, Jalan Hang Tuah, Bengkalis. Siangnya, sekitar pukul 15. 20 WIB, ditempat yang sama dilanjutkan Rapat Paripurna Pembentukan fraksi-fraksi.

Rapat paripurna ini dihadiri oleh seluruh anggota DPRD, baik wajah lama maupun wajah baru yang baru dilantik tadi pagi. Rapat Paripurna pembentukan fraksi-fraksi dipimpin oleh ketua sementara, Khairul Umam dari PKS dan didampingi wakil ketua sementara Syahrial dari Partai Golkar, dan Bupati Bengkalis yang diwakili oleh Sekda H. Bustami HY.

Setelah terbentuknya fraksi-fraksi ini, anggota DPRD Kabupaten Bengkalis periode 2019-2024 segera akan membentuk Alat Kelengkapan Dewan.

Rancangan Keputusan DPRD tentang susunan kepengurusan dan keanggotaan fraksi-fraksi DPRD Bengkalis masa jabatan 2019-2024 dibacakan oleh ketua sementara Khairul Umam.

Fraksi-fraksi tersebut adalag:

Fraksi Partai Keadilan Sejahtera; Ketua H. Abi Bahrun, Wakil Ketua Ir. H. Samsu Dalimunthe, Sekretaris Sanusi, sedangkan anggotanya Susianto SR, Hj. Zahraini, Giyatno, H. Khairul Umam , dan H. Adri.

Fraksi Partai Golkar; Ketua Syahrial, Wakil Ketua Rubi Handoko, Sekretaris Rahmah Yenny, dengan anggotanya Al-Azmi, H. Asmara, Septian Nugraha, Syafroni Untung, dan Hendri.

Kemudian dari Fraksi PAN; Ketua Abdul Kadir, Wakil Ketua Zuhandi, Sekretaris Rianto, dan anggota H. Zamzami, Syaiful Ardi, dan Indrawansyah.

Fraksi PDIP; Ketua Sofyan, Wakil Ketua Erwan, Sekretaris Febriza Luwu, dan anggota Simon Lumban Gaol, Ferry Situmeang, dan Kaderismanto.

Selanjutnya, Fraksi Partai Gerindra; Ketua Andri Fahlevi, Wakil Ketua Zamzami Harun, Sekretaris Adihan, anggota Drs. Elman, Romel Sinalsal dan Drs. H. Arianto.

Kemudian Fraksi Kebangkitan Bintang Indonesia; Ketua Irmi Syakip Arsalan, wakil ketua Laurensius Tampubolon, Sekretaris H. Mawardi sekretaris, serta anggota Sugianto dan Surya Budiman.

Dari Fraksi Suara Rakyat; Ketua Askori, Wakil Ketua Morison Bationg Sihite, Sekretaris Firman, serta anggota Nanang Haryanto, Rosmawati Sinambela, dan Mustar J Ambarita. [Hms Setwan/rudi]

 

Terkini