Metroterkini.com - Anggota Komisi II DPRD Riau Sugianto, menyorot pidato Gubernur Riau Syamsuar saat Rapat Paripurna DPRD Riau dalam rangka HUT ke 62 Provinsi Riau Jumat lalu.
Politisi PKB itu menyebut bahwa visi Gubernur Riau dalam membangun daerah ini sangat bagus, Syamsuar dinilai tidak menegaskan tentang peristiwa kabut asap yang terjadi saat ini.
"Gubernur Riau semalam menyampaikan pidato pada saat rapat paripurna hari jadi ke-62 Riau, tapi dalam pidato semalam belum tersentuh bagaimana mengatasi kabut asap ini," ujar Sugianto.
Ia juga menanggapi bahwa dalam pidato tersebut harusnya ditegaskan lagi tentang bencana kabut asap yang melanda Riau akhir-akhir ini.
"Kita juga tahu bahwa kabut asap ini sudah meningkat, apalagi Riau ini 70 persen lahannya gambut, jadi kita tidak boleh salah menyalahkan terkait kabut asap ini," ucapnya lagi.
Politis dapil Siak-Pelalawan itu mengharapkan agar gubernur Syamsuar serius dalam mengatasi kebakaran hutan dan lahan sehingga tidak ada warga yang dirugikan akibat kabut asap dan karhutla tersebut.
"Jadi kita harapkan sekarang agar masalah kabut asap ini cepat diselesaikan, karena itu harapan semua masyarakat Riau," pungkasnya. [***]